Bagi sahabat blogger yang sedang menggeluti dunia IT khususnya pemrograman pasti sudah tidak asing dengan yang namanya JAVA GUI. Hari ini saya akan ingin berbagi sedikit ilmu yang saya ketahui ya tentunya tentang JAVA GUI sesuai judul ajalah.
Sebenarnya pada JAVA GUI (Graphical User Interface) ini kita diajak untuk mempelajari cara-cara pendesainan user-interface dengan menggunakan komponen-komponen yang telah disediakan oleh java. Dalam java terdapat 2 komponen yaitu komponen AWT dan SWING. AWT (Abstract Window Toolkit) adalah sekumpulan library yang tidak tergantung pada platform (platform-independent) dan digunakan untuk menyederhanakan implementasi user-interface. SWING adalah bentuk implementasi selanjutnya yang menambahkan komponen-komponen dalam sistem GUI, tapi masih didasarkan pada arsitektur AWT. Apabila dibandingkan dengan AWT, penggunaan komponen-komponen SWING lebih memakan resource yang lebih sedikit, namun keduanya dapat digunakan bersama-sama.
Komponen GUI pada AWT
Pembagian komponen GUI pada AWT (di dalam paket java.awt) dapat dilihat pada gambar di bawah.
Berikut ini adalah daftar dari beberapa kelas penting pada kontainer yang telah disediakan oleh AWT.
1. Component : Abstract Class untuk objek yang dapat ditampilkan pada console dan berinteraksi dengang user. Bagian utama dari semua kelas AWT.
2. Container : Abstract Subclass dari Component Class. Sebuah komponen yang dapat menampun komponen yang lainnya.
3. Panel : Turunan dari Container Class. Sebuah frame atau window tanpa titlebar, menubar tidak termasuk border. Superclass dari applet class.
4. Window : Turunan dari Container class. Top level window, dimana berarti tidak bisa dimasukkan dalam objek yang lainnya.Tidak memiliki border dan menubar.
5. Frame : Turunan dari window class. Window dengan judul, menubar, border dan pengatur ukuran di pojok. Memiliki empat konstruktor , dua diantaranya memiliki penulisan seperti dibawah ini:
Frame()
Frame(String title)
Untuk mengatur ukuran window, menggunakan metode setSize.
void setSize(int width, int height)
mengubah ukuran komponen ini dengan width dan height sebagai parameter.
void setSize(Dimension d)
mengubah ukuran dengan d.width dan d.height berdasar pada spesifikasi Dimension d.
Default dari window adalah not visible atau tak tampak hingga Anda mengatur visibility menjadi true. Inilah syntax untuk metode setVisible.
void setVisible(boolean b)
Komponen GUI pada Swing
Komponen GUI pada Swing terdapat dalam paket javax.swing. Berikut adalah daftar dari beberapa
komponen Swing:
1. JComponent : Kelas induk untuk semua komponen Swing, tidak termasuk top-level Container
2. JFrame : Turunan dan korepondensi pada frame class dalam package AWT tetapi keduanya sedikit tidak cocok dalam kaitannya dengan menambahkan komponen pada kontainer. Perlu mendapatkan content pane yang terbaru sebelum menambah sebuah komponen.
3. JPanel : Turunan Jcomponent. Kontainer class sederhana tetapi bukan top-level.
4. JApplet : Turunan dan korepondensi ke Applet class dalam package AWT. Juga sedikit tidak cocok dengan applet class dalam kaitannya dengan menambahkan komponen pada container
5. JButton : Tombol “push”. JButton adalah komponen berbentuk tombol. Komponen ini banyak
digunakan sebagai eksekusi terhadap tindakan yang diinginkan. Pada aplikasi komputer, biasanya
dibutuhkan tombol untuk mengeksekusi sebuah perintah.
6. JLabel : komponen yang digunakan untuk membuat tulisan atau gambar pada frame sebagai suatu
informasi untuk pengguna program.
7. JTextField : komponen yang digunakan untuk memasukkan sebaris string yang selanjutnya dapat
digunakan sebagai input bagi proses selanjutnya.
8. JTextArea : komponen yang mirip dengan JTextField tetapi dapat menampung lebih dari 1 baris.
9. JCheckBox : komponen yang digunakan ketika pengguna memerlukan komponen untuk melakukan satu atau banyak pilihan sekaligus .
10. JRadioButton : komponen yang digunakan ketika pengguna perlu memilih satu diantara beberapa pilihan.
11. JComboBox : komponen yang digunakan untuk memilih satu diantara sekian banyak pilihan yang berbentuk semacam TextField dan ada panah ke bawah.
12. JFileChooser : Mengijinkan pengguna untuk memilih sebuah file.
13. JColorChooser : Turunan Jcomponent. Mengijinkan pengguna untuk memilih warna.
14. JTable : digunakan untuk menampilkan data dalam bentuk tabel (biasanya dalam pemrograman
database).
15. JScrollPane : komponen yang digunakan untuk menggerakkan obyek ke atas, ke bawah, atau ke
samping agar semua obyek terlihat di layar.
16. JMenu : komponen yang digunakan untuk membuat menu.
17. JInternalFrame : frame yang hanya dapat berada dalam frame lain.
18. JOptionPane : Turunan Jcomponent. Disediakan untuk mempermudah menampilkan popup kota dialog.
19.Dialog :Turunan dan korespondensi pada dialog class dalam package AWT. Biasanya digunakan
untuk menginformasikan sesuatu kepada pengguna atau prompt pengguna untuk input.
Semoga bermanfaat ya... saya hanya manusia biasa yang tak luput dari kesalahan. Jadi mohon dimaklumi jika dan pastinya terdapat kata-kata yang salah :)